Jumat, 22 Oktober 2010

Puisi cinta

Archimides dan Newton pun tak akan mengerti
Medan magnet yang berinduksi di antara kita
Presscout Joule dan Thomas Alfa Edison pun tak sanggup merumuskan E = mc2
Ahh ... tak sebanding dengan momen cintaku.

Pertama kali bayanganmu jatuh tepat di fokus hatiku
Nyata, tegak dan diperbesar dengan kekuatan lensa berakomodasi maksimum
Bagaikan tetes minyak milikan yang jatuh di ruang hampa
Cintaku..... lebih besar dari Konstanta Couloumb dan melesat dengan kecepatan cahaya.

Energi mekanik cintaku tak terbentuk oleh adanya friksi
Energi potensial cintaku tak terpengaruh oleh tetapan gaya pegas
Begitupun dengan energi kinetik cintaku yang menggelora sesuai Ek = 1/2mv2
Bahkan hukum kekekalan energi pun tak dapat menandingi hukum kekekalan di antara kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar